Henry Husada Temani Sahabat Lama Kunjungi Masjid Al Jabbar

Henry Husada Temani Sahabat Lama Kunjungi Masjid Al Jabbar

KAGUM TIMES | BANDUNG – Tokoh pariwisata sekaligus Bapak Usaha Kecil, Mikro dan Menengah (UMKM) asal Bandung, Jawa Barat Henry Husada baru-baru ini, tepatnya pada Sabtu (10/8/2024) lalu bertemu Tan Sri Dato’ Seri Syed Mohd Yusof bin Tun Syed Nasir.

Kedatangan tokoh Negeri Jiran asal Selangor Malaysia yang juga merupakan sahabat lama CEO KAGUM Group tersebut, dalam rangka melakukan kunjungan ke salah satu masjid terbesar dan termegah di Indonesia yakni Masjid Raya Al Jabbar di Bandung, Jawa Barat.

HENRY Husada mendampingi sahabat lamanya asal Selangor Malaysia, Tan Sri Dato’ Seri Syed Mohd Yusof bin Tun Syed Nasir mengunjungi Masjid Al Jabbar di Bandung, pada Sabtu (10/8/2024). Pada kesempatan itu turut mendampingi sang arsitek perancang salah satu masjid terbesar dan termegah di Indonesia itu, yakni mantan Gubernur Jawa Barat, Ridwan Kamil. (Foto: Kagum Times)

Pada kesempatan itu, turut menyambut dan mendampingi, mantan Gubernur Jawa Barat sekaligus arsitek Masjid Al Jabbar, yakni Ridwan Kamil.

Tan Sri Dato’ Seri Syed Mohd Yusof bin Tun Syed Nasir saat melihat langsung keagungan rancangan Masjid Al Jabbar tak kuasa menyembunyikan rasa kagumnya.

Menurut dia, rancangan masjid buah karya sang arsitek yang akrab disebut RK itu sangat spektakuler. Karena itu, dirinya memiliki keinginan mendirikan rumah ibadah bagi umat Muslim sebesar dan semegah Masjid Al Jabbar di negaranya Malaysia.

KUNJUNGAN tersebut membuat Tan Sri Dato’ Seri Syed Mohd Yusof bin Tun Syed Nasir tertarik membangun masjid yang megah seperti Masjid Al Jabbar di negaranya, Malaysia. (Foto: Kagum Times)

Mendengar hal itu, Henry Husada langsung merekomendasikan RK sebagai sang arsitek pembangunan masjid megah tersebuty.

“Kunjungan ini membuat sahabat saya tertarik membangun masjid megah di Malaysia. Saya pun merekomendasikan Bapak Ridwan Kamil sebagai perancang masjid megah yang akan dibangun di Malaysia oleh sahabat lama saya itu,” pungkas Henry. (kgm)

Related Posts
Bertemu Rektor Universitas Terbuka, Henry Husada Senang Dapat Banyak Masukan Terkait UMKM

KAGUM TIMES | JAKARTA – Tokoh penggerak sekaligus pelindung Usaha Mikro, Kecil dan Menengah (UMKM) Jawa Barat, Henry Husada mengaku senang bisa Read more

Kisah Inspiratif Henry Husada, Sosok Kebanggaan Warga Jabar

KAGUM TIMES | JAKARTA – Kisah sukses dalam membangun dan memimpin bisnis di industri perhotelan telah menjadikan sosok Henry Husada sebagai ikon Read more

Henry Husada Sebut Pendaftaran AMIN Gambarkan Optimisme dan Pesta Demokrasi yang Sehat

KAGUM TIMES | JAKARTA – Pendaftaran pasangan capres-cawapres Anies Baswedan-Muhaimin Iskandar, yang selanjutnya dikenal AMIN, sebagai pasangan pertama yang mendaftar di Komisi Read more

Henry Husada Sediakan Hotelnya untuk Kegiatan Rutin Manaqib Bulanan

KAGUM TIMES | JAKARTA – Siapa sangka jika pengusaha sekaligus tokoh Tionghoa Henry Husada adalah sosok yang sangat toleran dan menghargai keberagaman. Read more

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Exit mobile version